Advertisement


Kamis, 19 April 2018

Bale Gagal Cetak Gol, Zidane Anggap Bukan Masalah

Gareth Bale belum juga mendapatkan tempat sebagai pemain inti saat Real Madrid menjamu Athletic Club dalam lanjutan La Liga Spanyol. Bale hanya ditampilkan sebagai pemain pengganti ketika pertandingan tinggal menyisakan 20 sebelum laga usai. Mungkinkah Bale sudah tak menjadi andalan pelatih Zinedine Zidane?

Pertanyaan ini mengemuka dalam laga di Santiago Bernabeu, Kamis (19/4/2018) dinihari. Madrid sendiri yang tengah berburu poin untuk menggeser posisi Atletico Madrid di peringkat kedua, harus bersusah payah meladeni perlawanan Athletic.
Mengandalkan semangat Athletic mampu unggul lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan 14 menit lewat aksi Inaki Williams. Gol tersebut bertahan sampai interval pertama.
Di babak kedua, Zidane mencoba peruntungan dengan memasukan Bale untuk menggantikan Karim Benzema. Hasilnya, pemain Wales tersebut hanya mampu mengancam gawang lawan.

Beruntung Cristiano Ronaldo bisa menyamakan skor tiga menit. Gol ini sekaligus menjadi penghibur sekaligus meloloskan Los Blancos dari kekalahan.
Usai pertandingan Zidane menjawab pertanyaan media seputar hubungannya dengan Bale. "Tidak masalah dengan Bale. Dia adalah salah satu dari 25 pemain dalam skuat. Dia tidak memulai hari ii, yang lain melakukannya dan bermain dengan baik pula. Anda terus bertanya dan jawaban saya tentang ini tidak akan berubah," ungkap Zidane dikutip Soccerway. 
Dari tiga mesin gol yang dimiliki Madrid, tercatat hanya Ronaldo yang terus panas. Benzema yang diharapkan bisa mengikuti jejak CR7 belum mampu menemukan permainan terbaiknya.

"Saya tidak punya apa-apa untuk dibicarakan dengan Benzema. Dia sedang mencoba dan akan terus berusaha sampai akhir. Itu saja," tegas Zidane.

GABUNG SEGERA DI AGEN BOLA ONLINE TERPERCAYA, JUDI ONLINE TERPERCAYA, AGEN JUDI TERBAIK DISINI ANDA BISA LANGSUNG MENDAFTAR DENGAN KLIK LOGO JOIN DI BAWAH INI :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar